Senin, 30 April 2012

Mesin Fotocopy Murah

mesin fotocopy murah

Mencari mesin fotocopy murah

Biasanya mesin fotocopy murah diburu para pengusaha fotocopy yang memiliki modal yang bisa dibilang pas-pasan. Untuk menjalankan usaha fotocopy memang diperlukan sebuah mesin fotocopy, dan jika modal kita terbatas kita bisa memilih mesin bekas saja yang harganya murah. Penggunaan mesin fotocopy rekondisi atau bekas memang sudah wajib hukumnya untuk menjalankan usaha fotocopy, lebih dari 80% pelaku usaha fotocopy menggunakan mesin bekas atau rekondisi untuk usahanya. Alasan menggunakan mesin bekas untuk usaha sangat beragam salah satu diantaranya adalah karena harga fotocopy bekas lebih terjangkau dan masuk akal untuk usaha, tetapi anda jangan salah memilih mesin bekas karena secara kondisinya mesin ini bisa dikategorikan menjadi dua.

Beda mesin bekas lokal dengan bekas rekondisi

sebelum membahas lebih lanjut tentang mesin fotocopy ada baiknya Anda mengerti dulu tentang pengertian mesin bekas lokal dan rekondisi. Hampir sebagian dari kita mungkin tidak mengerti dengan pasti apa itu mesin bekas dan apa itu mesin rekondisi, padahal keduanya sama sama mesin bekas, yang membedakan paling menonjol antara keduanya adalah pada kondisi mesin dan asal mesin tersebut didapat. Jika mesin rekondisi adalah mesin bekas yang diperoleh atau didatangkan ke Indonesia dengan di import langsung dan kondisinya belum pernah dipakai di Indonesia, sedangkan mesin bekas lokal yang banyak beredar adalah mesi rekondisi yang sudah pernah dipakai untuk usaha atau pemakaian di kantor yang ada di Indonesia jadi kondisi mesinnya bisa dibilang sudah kurang bagus.

Harga mesin fotocopy

Mesin fotocopy rekondisi biasanya ditawarkan lebih mahal jika dibanfingkan dengan mesin lokal. Jika pada mesin tipe Canon iR5000 rekondisi dihargai Rp.28.000.000 maka harga canon iR5000 lokal bisa jadi hanya Rp.15.000.000 tentu saja kondisi mesin bisa mempengaruhi harga jualnya apalagi jika mesin tersebut sudah lama dipakai untuk usaha maka nilai jualnya akan turun jauh dibanding dengan harga mesin rekondisi yang bagus. Belakangan ini banyak yang menawarkan mesin fotocopy murah untuk kebutuhan usaha tetapi kita perlu berhati hati jika ingin membeli sebuah mesin fotocopy. Misalkan ada seseorang yang menawarkan mesin dengan harga murah dan dibawah harga pasaran sebaiknya kita perlu curiga dengan mesin tersebut, apakah mesin tersebut benar benar mesin rekondisi atau mesin lokal yang disulap menyerupai mesin rekondisi. Mesin fotocopy murah memang buruan setiap orang apalagi jika mesin itu benar benar dalam kondisi yang bagus tetapi sebaiknya jangan hanya berpatokan pada harga semata dalam memutuskan untuk membeli sebuah mesin fotocopy.

Mesin Fotocopy Murah Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown